Hi Bye, Mama (2020) - Sinopsis, Wallpaper dan OST
UpdateArtisKorea - Tahun ini ada satu drama korea yang sangat menguras air mata. Judulnya Hi Bye, Mama.
Saya sudah menonton drama ini dan benar dari episode pertama sampai akhir selalu saja mata ini banjir air mata.
Jika anda penasaran bagaimana cerita drakor satu ini, berikut sinopsis singkatnya.
Sinopsis Hi Bye, Mama
Sinopsis Hi Bye, Mama diawali oleh seorang ibu yang hamil tua meninggal dunia karena tertabrak mobil. Meski dia meninggal dunia, tetapi anaknya bisa terselamatkan.
Ibu itu bernama Cha Yu-Ri yang diperankan oleh Kim Tae-Hee.
Kim Tae-Hee adalah salah satu artis korea terkenal untuk memerankan cewek sedih. Wajahnya memang kelihatan cengeng.
Sedangkan suaminya yang bernama Jo Kang-Hwa yang diperankan oleh Lee Kyu-Hyung adalah seorang dokter muda yang sehari-hari sedih karena kehilangan istrinya.
Meski dia sudah menikah lagi, dan mengurus anaknya bersama isteri barunya, dia terus teringat isteri yang pertama.
Sudah 5 tahun Cha yu-ri meninggal, ternyata selama itu dia menjadi arwah / hantu.
Dia tidak menakuti-nakuti orang. Tetapi dia hanya selalu datang berkunjung ke rumah suaminya untuk melihat perkembangan anaknya.
Suaminya tidak tahu kalau selama ini Cha Yu-ri selalu ada di dekatnya.
Sedangkan anaknya menyadari kehadiran anaknya, namun anaknya tidak mengenali sosok Cha Yu-ri yang adalah ibu kandungnya.
Meski begitu Cha Yu-ri tidak bisa berbuat banyak, karena dia hanya seorang hantu.
Suatu hari Cha Yu-ri kesal kepada Dewa. Dia berdoa untuk dihidupkan kembali.
Dan doanya itu seketika dikabulkan.
Dia hidup kembali, selama 49 hari.
Di saat itu suaminya sedang berjalan-jalan, dan melihat sosok perempuan yang mirip sekali dengan isterinya.
Dia terus menatap Cha Yu-ri dan Cha Yu-ri juga menatapnya seakan dia bisa dilihat kembali.
Dan benar, Cha Yu-ri akhirnya menyadari kalau dirinya hidup kembali.
Di sini kehidupan baru Cha Yu-ri dimulai selama 49 hari ke depan.
Dia mengunjungi sekolah anaknya, dan bekerja di sekolah itu hanya untuk bisa bertemu dan bermain dengan anaknya.
Setelah ada kesempatan, Si suami mengajaknya untuk bertemu dan memastikan dia adalah sosok isterinya.
Cha Yu-ri sebenarnya ingin berpura-pura kalau itu bukan dirinya, tetapi dia tidak bisa mengelak.
Dia pun mulai jalan bersama suaminya lagi, tetapi suaminya tidak tahu kalau dia hanya akan hidup selama 49 hari.
Selain kembali bertemu dengan mantan suaminya, Cha Yu-ri juga bertemu dengan keluargan dan sahabatnya.
Ah.. drama ini sungguh penuh dengan moment yang mengharukan dan menguras air mata.